Saturday, August 17, 2019

Tahun ini, Abusyik Tak Diantar Lagi dengan Odong-odong ke Lapanan Upacara


Abusyik bersama istrinya saat tiba di lapangan upacara peringatan HUT RI ke 74. FOTO | AJNN

SIGLI | Bupati Pidie Roni Ahmad (Abusyik) tak lagi diantar dengan kereta odong-odong saat menuju lokasi pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-74, di lapangan bola kaki Kuta Asan, Sigli Kecamatan Pidie, Sabtu (17/8). 
Didampingi istrinya Mahdalena, Bupati Pidie tiba di lapangan pelaksanaan upacara bendera sekitar pukul 09.45 WIB, dengan menggunakan mobil Jeep Mercy dan diikuti iringan mobil Wakil Bupati Pidie Fadhlullah TM Daud serta unsur Forkopimda. 
Bupati Pidie bentindak selaku Inspektur Upacara, sementara Komandan Upacara Kapten Inf Samsul Rizal, Danramil 21/kota Sigli selanjutnya teks proklamasi dibacakan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie Muhammad Ar. 
Pelaksanaan upacara memperingati HUT RI ke-74 yang dilaksanakan di lapangan bola kaki Kuta Asan berlangsung aman dan tertib, kemudian usai upacara dilanjutkan dengan kegiatan pawai devile. Sebagaimana diketahui, pada peringatan HUT RI ke-73 tahun 2018 lalu, Bupati dan Wakil Bupati Pidie serta unsur Forkopimda diantar dengan kereta odong-odong menuju lokasi pelaksanaan upacara. 

Salinan ini telah tayang di http://www.ajnn.net/news/ke-lapangan-upacara-abusyik-tak-lagi-diantar-dengan-odong-odong/index.html?fbclid=IwAR0R-1em_2i1beyr_AwYXmLP3a3Z4_i4nW4xHV0yRhgRfGr-U-z6rsc_zvY.

1 comment:
Write komentar
  1. ayo bergabung dengan saya di (D(E(W-A)P)K)
    menangkan uang jutaan rupiah dengan menguji keberuntungan kalian
    hanya dengan minimal deposit 10.000
    untuk info lebih jelas segera di add saja Whatshapp : +8558778142
    ditunggu lohhh add nya... terima kasih waktu nya ^-^

    ReplyDelete

Tinggalkan Komentar!